KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SISTIM KEMITRAAN PROGRAM PEREMAJAAN KEBUN KELAPA SAWIT ANGGOTA KUD MAKARTI JAYA DESA KUMAIN KEC. TANDUN KAB. ROKAN HULU
DOI:
https://doi.org/10.36975/jeb.v11i2.265Keywords:
Kelebihan, Kekurangan, Sistim Kemitraan, Program ReplantingAbstract
Riset ini dilakukan di Koperasi Uni Desa ( KUD ) Makarti Jaya Desa Kumain Kec. Tandun Kab. Rokan Hulu. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah Bagaimana kelebihan dan kekurangan sistim kemitraan program peremajaan kebun kelapa sawit anggota KUD Makarti Jaya desa Kumain Kecamatan Tandun Kabupaten Rokan Hulu. Tujuan penelitian adalah Untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan sistim kemitraan program peremajaan kebun kelapa sawit anggota KUD makarti Jaya Desa Kumain Kecamatan Tandun Kabupaten Rokan Hulu. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif, peneliti menggunakan informan atau narasumber sebagai sumber data, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kelebihan sistim kemitraan program peremajaaan kebun kelapa sawit pada KUD Makarti Jaya Desa Kumain : Petani anggota KUD Makarti Jaya bisa mendapatkan bantuan dana BPDPKS ( Badan Pengelola Dana Peremajaan Kelapa Sawit ), Petani anggota KUD Makarti Jaya bisa mendapatkan kemudahan pinjaman dana Bank dengan suku bunga yang rendah, Dengan sistim kemitraan petani anggota KUD makarti Jaya bisa dengan mudah mendapatkan bibit kelapa sawit yang bersertifikat, Dengan sistim Kemitraan petani anggota KUD Makarti Jaya pada masa Tanaman Belum Menghasilkan ( TBM ) tidak perlu mengelola / mengurusi proses peremajaan karena sudah ditangani oleh pihak KUD dan PTP.N. Adapun kekuranganya adalah : Biaya peremajaan sistim kemitraan yang cukup tinggi, Lahan perkebunan tidak bisa ditanami tanaman lain kecuali tanaman kacangan dan kelapa sawit, Kurangnya transparansi masalah penggunaan dana peremajaan menjadi polemik tersendiri dikalangan anggota KUD Makarti Jaya, Timbulnya ketidakpuasan petani anggota KUD atas pekerjaan yang ada pada proses peremajaan tanaman kelapa sawitReferences
Qayuum Amri , 2016 , Menanti Replanting Kelapa Sawit, Agro Industri, Jakarta
Bayu Krisnamurthi, 2016, Sawit Indonesia, Tabloid Sinar Tani , Jakarta
Dirjen erkebunan, 2013, Luas Kebun Rakyat Komoditas Kelapa Sawit, Tabloid sinar tani, Jakarta.
Mangoensoehardjo, 2005, Replanting Kelapa sawit, Permentan, Jakarta
Nur Haryono , 2011, Kelapa Sawit, Sekilas Kelapa Sawit, Tabloid sinar tani, Jakarta.
Nildayanti , 2011, Cara Pemupukan Tanaman Kelapa Sawit, Jakarta
Fadilla, 2011, Penumbangan Tanaman Kelapa Sawit, Media Perkebunan, Jakarta
Setya midjaja, 2006, Penanaman Kelapa Sawit, Kansius, Yogyakarta
Tim Bina Karya Tani, 2009, Pembibitan Kelapa Sawit, Bina Karya, Jakarta
Sunarko, 2007, Penanaman Bibit Kelapa Sawit, Departemen Pertanian, Jakarta
Kepmen Pertanian no 940 tahun 1997, Jakarta
Sumardjo, dkk, 2010, Teori dan Praktek Kemitraan Agribisnis, Cipta Karya, Jakarta