PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. ANUGRAH NIAGA JAYA CABANG PEKANBARU

Authors

  • Hendrayani Hendrayani STIE Riau

DOI:

https://doi.org/10.36975/jeb.v11i4.296

Keywords:

Disiplin, Kinerja

Abstract

Penelitian dilakukan pada PT. Anugrah Niaga Jaya Cabang Pekanbaru. Berdasar latar belakang penelitian yang dikemukakan di atas, maka penulis dapat merumuskan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada  PT. Anugrah Niaga Jaya Cabang Pekanbaru. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh disiplin terhadap kinerja karyawan  pada PT. Anugrah Niaga Jaya Cabang Pekanbaru. Analisis data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif  dan kuantitatif . Metoda deskriptif yaitu analisis data dengan cara penguraian teori-teori yang terdapat di dalam daftar pustaka serta dihubungkan dengan data yang didapat dari hasil penelitian yang nantinya dikumpulkan, dikelompokkan dan ditabulasikan kemudian diambil kesimpulan. Dan metode kuantitatif dengan teknik regresi linier sederhan.  Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah berjumlah 44 orang, hasil penelitiannya adalah dilihat dari perhitungan dapat diperoleh persamaan  regresi linier sederhan sebagai berikut : Y =15.324+ 0.659X  bahwa ada pengaruh yang signifikan variabel disiplin terhadap kinerja yaitu dapat dilihat nilai t_hitung (5.471) > t_tabel (2.0180), , nilai koefesien determinasi (R Square) sebesar 0.416 yaitu bahwa besarnya pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat sebesar 41.6 persen sedangka sisanya sebesar 58.4 persen dipengaruhi oleh variabel lainnya

References

Arikunto. Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pengantar Praktek. Rineka Cipta. Jakarta.

Budhiono, 2008,Manajemen personalia, PT. Bumi Aksara, Jakarta.

Hasibuan Malayu S. P. 2011, Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Revisi, Penerbit Bumi Aksara: Jakarta.

Handoko. T. Hani. 2011. Manajemen Personalia & Sumberdaya Manusia. BPFE UGM. Yogyakarta.

Juliana, 2014, Pengaruh Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Riau Media Televisi Pekanbaru, Skripsi (Tidak diterbitkan), Jurusan Manajeman, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Riau (STIE RIAU): pekanbaru

Malthis, Robert L dan Jackson, Jhon H. (2006). Manajemen Sumber Daya Manusia, Selemba Empat: Jakarta

Mangkunegara, Prabu, Anwar, 2011, Manajemen Sumber Daya Manusia, Perusahaan, Cetakan Keenam, PT. Remaja Rosdakarya, Bandung.

Oktaviana (2012). Skripsi Universitas Riau dengan judul Pengaruh Disiplin Kerja Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan PTP IV Bukit Selalsih Inhu.

Manullang, M. 2008 Dasar-Dasar Manajemen. Yogyakarta: Gadjah Mada Universitas Press.

Rivai, Veithzal, 2011, Manajemen Sumber Daya Manusia, PT. Raja Grafindo Persada: Jakarta

Sedarmayanti, 2001, Sumber Daya Manusia dan Peroduktifitas kerja, PT. Bandar Maju: Jakarta.

Siti Komariah ,2013, judul Pengaruh Disiplin Kerja Tehadap Kinerja karyawan perpustakaan UIN Sultan Syarif Kasim Riau. STIE Riau

Sugiyano, 2012. Metode Penelitian kualitatif Kuantitatif dan R and D. Bandung: Alfabeta.

Sutrisno. Edi. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia. Kencana Prenada Media Group. Jakarta

Siagian. Sondang. P. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Bumi Aksara. Jakarta

Downloads

Published

2020-12-30

Issue

Section

Articles